HyeSoosSong

22 Juni 2012


HyeSoosSong Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan memberi kejutan pada minggu depan terkait kasus dugaan korupsi pengadaan Alquran di Kementerian Agama. Kejutan seperti apa?

"Tunggu saja minggu depan, kalian akan kaget," ujar Ketua KPK, Abraham Samad sebelum RDP dengan Komisi III, di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (21/6).

Dia pun bersikukuh jika dugaan korupsi terjadi saat Wamen, Nazarudin Umar menjabat Dirjen Pendidikan Islam. Padahal sebelumnya, menjabat Wamen, Nazar menjabat sebagai Dirjen Bimas.

"Ah enggak, saya yakin itu," tegasnya.

Kasus korupsi tersebut dinyatakan dalam masa penyelidikan dan sudah dilakukan gelar perkara sekali.

"Penyelidikan, itu tidak mungkin saya lupa, yang jelas sudah ekspose sekali," jelasnya.

Sementara, temuan tersebut berdasarkan hasil audit atau pengaduan. Abraham hanya menjawab jika pengaduan ada banyak sehingga membuatnya lupa. Abraham juga mengatakan lupa dengan besaran nilai proyek dan besaran dana yang dimark up.

"Pengaduan itu banyak, dan saya lupa," tegasnya.

Source : merdeka

0 komentar:

Copyright © 2012 HyeSoosSong | Another Theme | Designed by Johanes DJ