HyeSoosSong

15 Agustus 2012




Doraemon adalah salah satu tokoh manga (komik Jepang) dan anime (kartun Jepang) yang populer di kawasan Asia. Kemunculannya pertama kali pada tahun 1969 menjadi awal kepopulerannya.

Robot kucing tanpa telinga ini telah muncul dalam bentuk serial TV dan banyak film animasi layar lebar. Saking populernya, Doraemon didapuk menjadi duta besar besar kebudayaan anime Jepang tahun 2008 lalu.

Tanggal lahirnya yang tertera adalah 3 September 2112. Dengan begitu tahun 2012 menjadi awal hitung mundur untuk perayaan ulang tahunnya yang ke-100.

Untuk merayakan "persiapan ulang tahun ke-100" ini, warga Harbour City, Hong Kong akan mengadakan pameran bertajuk 100 Years Before The Birth of Doraemon. Pameran unik ini, seperti dilansir situs Neomag, akan berlangsung 14 Agustus sampai 16 September.

Dalam gelaran tersebut, Harbour City akan memamerkan 100 patung unik dan lucu Doraemon dengan 100 gadget rahasianya di Ocean Terminal, Harbour City.

Tak hanya itu, tiga instalasi artistik dari tiga adegan paling berkesan dari seri Doraemon bakal dipajang di beberapa tempat di Harbour City. Salah satu cafe di sana, LCX, bahkan menyulap desain interiornya menjadi bertema Doraemon.

DoraemonNobita bergelayut kepada neneknya. Salah satu instalasi yang dipajang.

Upacara pembukaannya untuk acara ini diadakan di Ocean Terminal Forecourt, Harbour City, Selasa (14/08).

Cr : (neo/dka)

Via : Merdeka

0 komentar:

Copyright © 2012 HyeSoosSong | Another Theme | Designed by Johanes DJ