HyeSoosSong

27 Januari 2012


Jejaring sosial Twitter mengambil langkah untuk mengakomodasi layanan bahasa untuk penggunanya di Timur Tengah dan Asia Selatan. Twitter telah berjanji akan menyediakan layanan untuk bahasa yang dibaca dari kanan ke kiri.

Selama ini ketersediaan bahasa di jejaring sosial Twitter, hanya ada untuk bahasa yang dibaca dari kiri ke kanan. Dalam waktu dekat ini, Twitter akan tersedia untuk bahasa Arab, Persia, Ibrani, dan bahasa Urdu.
Divisi Pusat Terjemahan Twitter yang dibantu 425 ribu relawan sedang menggarap proyek ini.

Dalam sebuah posting di blog resmi, Rabu (25/1/2012), pihak Twitter memastikan setiap tweet dan hashtag akan bekerja dengan baik. Twitter juga akan membuat perubahan background untuk pengguna bahasa yang dibaca dari kanan ke kiri.

Twitter berharap, layanan ini akan dirilis paling lambat Juni 2012.

Sebelumnya, Pusat Terjemahan yang dibantu para relawan berhasil membuat Twitter tersedia dalam 22 bahasa yang dibaca dari kiri ke kanan, termasuk Bahasa Indonesia.

Sumber :MASHABLE

Via : Kompas

0 komentar:

Copyright © 2012 HyeSoosSong | Another Theme | Designed by Johanes DJ