HyeSoosSong

29 Januari 2012



Facebook dikabarkan akan mengirimkan berkas untuk segera bisa melakukan penawaran saham perdana atau Initial Public Offering (IPO) ke pihak US Securities dan Exchange Commision (SEC).

Rencananya, pengiriman berkas milik situs jejaring sosial dengan lebih dari 800 juta pengguna aktif itu akan dilakukan pada hari Rabu, 1 Februari 2012. Rencana pengajuan berkas pencatatan saham pada awal Februari itu sejalan dengan rencana Facebook untuk bisa listing pada bulan Mei 2012.

Menurut sumber Wall Street Journal, kemungkinan Facebook akan memilih Morgan Stanley sebagai penjamin emisi utamanya. Valuasinya ditaksir sekitar 75 - 100 miliar dollar AS. Dari valuasi itu, pihak Facebook konon berharap bisa meraup dana dari hasil melantai di bursa Amerika Serikat sebesar 10 miliar dollar AS (sekitar Rp 89,28 triliun).

Pertanyaannya sekarang, di mana Facebook akan melantai? Menurut sumber VentureBeat, baik New York Stock Exchange (NYSE) msupun Nasdaq sedang berebut menggaet Facebook. Siapapun yang akhirnya dipilih, diyakini Facebook akan menggunakan simbol $FB.

Penawaran saham Facebook sekitar 10 miliar dollar AS itu menjadi nilai penawaran saham terbesar keempat setelah Visa Inc, General Motors Co dan AT&T Wireless. Di bisnis internet, ini akan mengalahkan rekor Google sebesar 1,9 miliar dollar AS pada 2004.

Sumber CNBC menyebut pendapatan Facebook sepanjang 2011 sebesar 3,8 triliun dollar AS dan memiliki laba usaha sekitar 1,5 miliar dollar AS. Sementara valuasi perusahaan Facebook pada kuartal I-2012 ditaksir sebesar 100 miliar dollar AS.

Sumber : Venturebeat

Via : Kompas

0 komentar:

Copyright © 2012 HyeSoosSong | Another Theme | Designed by Johanes DJ